HONDA TAMPILKAN CIVIC TYPE R DENGAN STIKER BODI KARYA PEMENANG HONDA DIECAST CUSTOM COMPETITION DI AJANG IMX 2018

HONDA TAMPILKAN CIVIC TYPE R DENGAN STIKER BODI KARYA PEMENANG HONDA DIECAST CUSTOM COMPETITION DI AJANG IMX 2018


Honda menampilkan sebuah Civic Type R dengan stiker bodi karya pemenang dari “Diecast Custom Competition” yang digelar pada periode 3 – 4 November 2018 di acara Indonesia Diecast Expo. Desain stiker bodi tersebut dibuat oleh Alanis dari Semarang yang berhasil menyisihkan lebih dari 70 desain diecast dan akan tampil selama ajang Indonesia Modification Expo (IMX) 2018 pada tanggal 17 – 18 November 2018 di Balai Kartini, Jakarta.


KEMBALI DUKUNG GELARAN 2XU COMPRESSION RUN INDONESIA, HONDA SIAPKAN PROGRAM EKSKLUSIF  UNTUK PELARI

KEMBALI DUKUNG GELARAN 2XU COMPRESSION RUN INDONESIA, HONDA SIAPKAN PROGRAM EKSKLUSIF UNTUK PELARI

PT Honda Prospect Motor kembali berpartisipasi dalam acara 2XU Compression Run Indonesia 2018 yang akan diselenggarakan pada 2 Desember 2018 di Scientia Square Park, Serpong, Tangerang. Dalam acara ini, Honda tidak hanya memeriahkan dengan berbagai aktivitas dan fasilitas di lokasi, tetapi juga program penjualan khusus untuk para peserta lomba.