1. HUBUNGI SAYA
  2. CARI DEALER
  3. DOWNLOAD BROSUR
  4. SIMULASI HARGA
HIDE
SIMULASI HARGA

KEMBALI MERIAHKAN LIGA BASKET DBL 2019, PT HONDA PROSPECT SIAPKAN BERBAGAI AKTIVITAS SERU UNTUK ANAK MUDA

News
HOME / NEWS

KEMBALI MERIAHKAN LIGA BASKET DBL 2019, PT HONDA PROSPECT SIAPKAN BERBAGAI AKTIVITAS SERU UNTUK ANAK MUDA

Jakarta, 25 Juli 2019 –  PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali mendukung gelaran liga basket DBL (Developmental Basketball League) musim 2019 yang diadakan di 30 kota di Indonesia, mulai tanggal 26 Juli 2019. Untuk memeriahkan musim ini, PT HPM juga kembali menyiapkan berbagai aktivitas seru untuk anak muda.

Aktivitas yang telah disediakan Honda untuk DBL 2019 antara lain, Brio Fun Test Drive dimana Honda mengajak peserta untuk merasakan keseruan test drive bersama All New Honda Brio di setiap kota pelaksanaan DBL. Sedangkan untuk Brio Fun Carpool, Honda mengajak peserta DBL 2019 untuk melakukan carpool karaoke bersama All New Honda Brio dengan menggunakan properti yang unik untuk menambah keseruan saat aktivitas carpool.

Tidak hanya itu, Honda juga memiliki aktivitas Brio Skill Challenge dengan cara memasukkan bola ke bagasi All New Honda Brio dengan melewati obstacles. Syarat dan ketentuan untuk mengikuti berbagai aktivitas ini dapat dilihat di: https://www.honda-indonesia.com/news/syarat-dan-ketentuan-brio-fun-test-drive-brio-fun-car-pool-brio-skill-challenge-di-acara-dbl-2019/MTY2MA==

Jonfis Fandy sebagai Marketing & After Sales Service Director mengatakan, “Partisipasi Honda di ajang DBL sesuai dengan karakter produk-produk Honda yang berjiwa muda dan sporty. Kami menghadirkan berbagai aktivitas menarik untuk memberikan pengalaman berkesan bagi para peserta DBL 2019.”

Developmental Basketball League (DBL) merupakan ajang liga bola basket paling bergengsi antar SMA se-Indonesia yang sudah diperkenalkan sejak tahun 2004. Hingga tahun 2018, DBL telah diadakan di 30 kota besar di 22 provinsi di Indonesia. Sebanyak lebih dari 863 pelajar telah berpartisipasi dalam kompetisi DBL serta telah ditonton lebih dari 1.056.199 orang.

 

###

SHARE:
Punya pertanyaan?
Yuk tanya Hani!
Hani
Kami menggunakan Cookie dan teknologi pelacakan untuk melacak aktivitas Anda pada sistem elektronik ini dan menyimpan informasi tertentu demi kualitas layanan Kami.
Silahkan atur ulang browser web Anda jika Anda menolak semua cookie dan kunjungi https://www.honda-indonesia.com/privacy-policy untuk ketentuan lebih lanjut.*