Button tambah dua point di Imola
Dengan hasil tersebut, Jenson Button kembali menyumbangkan dua angka tambahan bagi Honda di musim ini, sekaligus memperkuat tim tersebut di posisi 4 klasemen konstruktor. Sementara bagi Button sendiri, poin yang diraihnya di sirkuit Imola menempatkannya di posisi 6 klasemen pembalap. Sedangkan Rubens Barichello untuk sementara masih mengumpulkan dua poin sepanjang musim ini.
Kedua pembalap Honda tersebut harus kehilangan banyak waktu dan posisi akibat permasalahan yang mereka alami di jalur pitstop pada seri Imola. Barichello mengalami kerusakan fuel rig saat masuk pit stop di lap 14, sehingga crew Honda harus menggantinya dengan yang baru. Sementara kesalahan perhitungan membuat selang bahan bakar masih tersangkut saat Button mulai memacu mobilnya keluar dari pit.
“Saya melihat Chief Mechanic telah mengangkat lollipop sebagai tanda untuk berjalan, namun ternyata selang bahan bakar belum terlepas. Untunglah tidak ada crew yang cedera parah,” jelas Button.
Sementara itu, Sporting Director Honda F1 Racing Gil de Ferran, mengatakan, “Kami mengalami hari yang buruk di jalur pit. Jika bukan karena itu, kami berpeluang besar bersaing untuk podium. Kecepatan mobil kami cukup memuaskan pada pekan ini, dan akan terus kami tingkatkan di seri mendatang di Jerman.”