New Odyssey, pelopor trend desain dan teknologi
New Odyssey kini hadir di Indonesia, sebagai persembahan terbaru PT Honda Prospect Motor (HPM), yang menjadi pelopor trend dalam hal desain dan teknologi kendaraan high-end MPV. New Odyssey, yang merupakan generasi ketiga Honda Odyssey, tampil dengan keseimbangan sempurna, menawarkan nilai baru sebuah kemewahan berkendara.
“Dengan bangga kami persembahkan New Odyssey yang akan menjadi trendsetter baru dalam hal desain dan teknologi untuk sebuah high-end MPV, dengan keseimbangan dan kemewahan yang sempurna,” tutur Kenji Otaka, President Direktur PT Honda Prospect Motor.
Desain eksterior yang aerodinamis dengan sorot lampu depan yang tajam adalah salah satu faktor yang menjadikannya selalu menjadi pusat perhatian. New Odyssey merupakan kendaraan keluarga delapan penumpang yang memiliki platform lantai rata. Penampilan New Odyssey memang berbeda dengan pendahulunya.
Jonfis Fandy, Sales and Marketing General Manager PT HPM mengatakan, “New Odyssey hadir sebagai jawaban dari keinginan customers untuk memiliki kendaran eksklusif dengan desain yang lain dari yang lain serta memiliki ciri tersendiri dibandingkan MPV lainnya .”
New Odyssey merupakan sebuah persembahan ide baru dengan teknologi puncak, bahkan menjadi trendsetter baru jajaran MPV kelas atas. Hal ini lantaran di dalam terkandung nilai kecepatan yang dapat dilihat dari titik keseimbangan yang rendah berkat adanya Ultra Low-Floor Platform, sehingga mudah dikemudikan dan dikendalikan; ketinggian body yang menguntungkan; dan kelapangan yang menyediakan ruang kepala yang luas dan lantainya yang rata.
Desain interior New Odyssey, selain luas, kabinnya ditata dengan arsitektur modern yang menarik dan mewah. Sambungan window graphic-nya rapih dengan shoulder line melengkung yang elegan. Sentuhan ini membuat kabin New Odyssey terasa bebas dan lega untuk kapasitas 8 orang penumpang dewasa.
Fitur-fitur terdepan yang diaplikasi pada New Odyssey adalah, magical powered electronic seat untuk kursi belakang, dan 3-D high contrast self luminous meter cluster . Sementara, untuk memberikan performa terbaik New Odyssey dibekali mesin berkapasitas 2.4-liter DOHC (Double Over Head Camshaft) i-VTEC (intelligent-Variable Valve Timing and Lift Electronic Control) dengan daya maksimum sebesar 160 PS/5,500 rpm serta torsi yang besar pada berbagai tingkat kecepatan. New Odyssey tersedia dengan sistem transmisi 5 kecepatan Tiptronik dengan mengaplikasikan Grade Logic Control untuk memberikan kenyamanan berkendara pada jalan menanjak atau menurun serta menghasilkan engine breaking yang optimal.
Sistem keselamatan New Odyssey dibekali banyak perangkat pelindung, Teknologi rangka G-CON, sistem Dual SRS Airbag untuk tempat duduk pengemudi dan penumpang depan, ABS (Anti-lock Brake System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), dan BA (Braking Assist) serta Headlight dengan HID (High Intensity Discharge). Selain itu adalah keyless entry + alarm serta immobilizer, dan sensor ultrasonic.
Sebagian besar Body Frame Component New Odyssey dibuat dari material high-tensile steel yang tahan terhadap benturan keras dan lebih ringan 16 kg jika dibanding bahan konvensional.
New Odyssey, yang tampil dengan sebagai gaya baru yang memancarkan kekuatan pada setiap garis desainnya ini akan dipasarkan dengan harga Rp 428,000,000 ( on the road).