Honda kembangkan jaringan dealer resmi di Medan

Sebagai usaha untuk menjawab kebutuhan konsumen otomotif di Medan, pada 8 Desember 2005 PT Honda Prospect Motor (HPM) meresmikan Honda SM Raja sebagai dealer resminya yang terbaru di kota Medan. Honda SM Raja adalah dealer resmi Honda yang ketiga di kota Medan, yang sekaligus menambah jumlah dealer Honda di seluruh Indonesia menjadi 69 dealer. Grand Opening Honda SM Raja ditandai oleh penandatanganan prasati oleh President Director PT Honda Prospect Motor, Kenji Otaka, dan dihadiri oleh Suhairy Gunawan, Director Honda Cikarang yang merupakan main dealer Honda untuk luar pulau Jawa, dan Hartono Sohor, President Director Honda SM Raja. Acara ini juga dimeriahkan oleh pementasan tarian tradisional Sumatera Utara dan pengalungan kain ulos kepada para undangan penting, yang merupakan tradisi penghormatan di Sumatera Utara. Honda SM Raja menempati lahan seluas 2.400 m2, dengan luas bangunan 1.500m2. Gedung dealer ini terdiri dari kantor, ruang pamer, gudang suku cadang, dan bengkel yang dilengkapi 12 stall. Dalam pidato sambutannya, Kenji Otaka mengungkapkan optimismenya bahwa Honda SM Raja bersama dengan dua dealer resmi Honda lainnya di Medan yaitu Honda IDK 1 dan Honda IDK 2, akan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik lagi bagi konsumen Honda di wilayah Sumatera Utara, sekaligus meningkatkan penjualan Honda di wilayah ini. “Meskipun berbagai permasalahan ekonomi kini menghambat pertumbuhan pasar otomotif, kami percaya bahwa kebutuhan akan mobil yang hemat bahan bakar akan terus meningkat,” ungkap Kenji Otaka seraya menambahkan bahwa produk-produk Honda, khususnya Honda Jazz, telah dirancang dan terbukti sebagai mobil hemat bahan bakar. Sementara Hartono Sohor, President Director Honda SM Raja, mengatakan bahwa selama ini produk-produk Honda telah diterima dengan cukup baik oleh konsumen di wilayah Sumatera Utara. “Kami berharap kehadiran Honda SM Raja akan memperluas peluang bisnis otomotif khususnya di kota Medan, dan juga membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat di daerah ini,” katanya. Diharapkan dibukanya Honda SM Raja dapat meningkatkan penjualan maupun pelayanan purna jual terbaik di wilayah Sumatera Utara, khususnya Medan bagian Selatan, serta meningkatkan citra mobil Honda sehingga tercapai kepuasan konsumen yang lebih baik lagi.
SHARE: