Bengkel Resmi Honda Raih Service Quality Award Untuk Kelima kalinya

JAKARTA, 11 Mei 2011 – Untuk kelima kalinya semenjak tahun 2007, PT Honda Prospect Motor (HPM) berturut-turut meraih penghargaan Service Quality untuk kategori “Automotive 4W After Sales Service”. Penghargaan yang diserahkan di Jakarta, 11 Mei 2011 ini diadakan oleh CARRE of CCSL dan majalah MARKETING, suatu  lembaga yang bergerak di bidang konsultan, servis dan kepuasan konsumen.

Di ajang ini, Bengkel Resmi Honda kembali menerima penghargaan tertinggi, yaitu Diamond Award 2011. Terbukti Honda mampu mengalahkan sejumlah kompetitor lainnya pada pencapaian ISSI dengan score 4.0418 dan score diatas rata-rata industri “Automotive 4W After Sales Service”, dengan indeks dari Perceived Service Quality (PSQ) 4.0505 dan Perceived Service Value (PSV) 4.0123 dan mendapatkan peringkat Diamond.

Penghargaan ini didasarkan atas survei melalui wawancara langsung terhadap 3.000 konsumen pada bulan Januari hingga Maret 2011 di 4 kota besar yakni Jabodetabek, Surabaya, Medan dan Semarang. Faktor service value dan service quality menjadi ukuran dalam menentukan tingkat kepuasan mereka terhadap layanan servis. Dimana Faktor Service Value bisa dilihat dari nilai servis yang diberikan kepada pelanggan, sementara faktor service quality meliputi penilaian terhadap kemudahan akses, proses servis, sumber daya servis, penanganan keluhan pelanggan, serta kualitas pekerjaan.

Tomoki Uchida, President Director PT HPM mengatakan, “Seiring dengan populasi mobil Honda yang semakin meningkat, kebutuhan konsumen untuk mendapatkan pelayanan purna jual pun semakin tinggi. Oleh karena itu, kami terus menerus memperhatikan dan meningkatkan pelayanan servis dan pemeliharaan untuk para pengguna produk Honda demi mencapai kepuasan pelanggan, tidak hanya dari produk Honda, melainkan juga dari pelayanannya. “
Sementara itu, Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT HPM menjelaskan, “Penghargaan Service Quality yang ke lima kalinya untuk Honda ini merupakan sebuah kebanggaan bagi kami karena menjadi gambaran bahwa usaha kami untuk memberikan pelayanan terbaik telah dihargai oleh konsumen Honda.  Kami akan terus meningkatkan mutu pelayanan dengan terus memperluasan jaringan dealer dan melakukan penambahan fasilitas di bengkel resmi kami.”

Jonfis juga menjelaskan bahwa untuk layanan purna jualnya, Honda memiliki standar layanan yang diterapkan di seluruh dealer resmi Honda di Indonesia. Namun selain itu, juga terdapat layanan yang sifatnya customized, yang diberikan dealer untuk memenuhi beragam kebutuhan konsumen sesuai dengan karakter daerah yang berbeda-beda. Penghargaan kualitas servis untuk kelima kalinya membuat tujuan Honda untuk terus meningkatkan layanan purna jualnya menjadi kenyataan.

Honda saat ini diperkuat sebanyak 87 jaringan dealer dan bengkel resmi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Di samping itu Honda juga memiliki beberapa program servis yang memberikan nilai lebih bagi pelanggan, antara lain Honda Experience Card yang merupakan kartu servis eksklusif untuk layanan darurat 24 jam, 30 minutes quick service untuk perbaikan ringan, waktu buka bengkel yang lebih pagi, serta sistem antrian di bengkel yang lebih baik. Semua itu juga didukung oleh Customer Care dan tenaga bengkel yang ramah serta profesional.


###

SHARE: